Kamis, 14 November 2013

KWORD



Hasanah Yusriyah
23213968
KWORD
 



Perangkat lunak pengolah kata adalah suatu aplikasi komputer yang digunakan untuk produksi (termasuk penyusunan, penyuntingan, pemformatan, dan pencetakan) segala jenis bahan yang dapat dicetak.


Dengan aplikasi ini Anda dapat berbagai dokumen seperti
Ø  Laporan
Ø  Proposal
Ø  Artikel
Ø  Brosur
Ø  Booklet
Ø  Karya tulis
Ø  Surat menyurat,dll

Dari berbagai macam jenis aplikasi pengolah kata,salah satunya yaitu “Kword”. KWord adalah aplikasi pengolah kata, bagian dari proyek KOffice dari lingkungan desktop KDE. Meski ada kemiripan nama, KWord bukanlah semata-mata jiplakan dari Microsoft Word. Walaupun diharapkan fitur-fitur utama Word akan didukung oleh KWord, dalam beberapa hal penting terdapat perbedaan antara keduanya. 


Skema tata letak teks pada KWord mengikuti konsep frame, seperti halnya Adobe PageMaker. Frame dapat diletakkan di mana saja dalam sebuah halaman, dan mencakup teks, grafik, dan objek. Setiap halaman baru pada dasarnya adalah sebuah frame, teks dapat mengalir dalam frame ini karena kemampuan KWord untuk mengaitkan satu frame dengan yang lain. Pemanfaatan frame memungkinan kemudahan penataan teks dan grafik yang rumit sekalipun.

Sejarah KWord

  •    Tahun 1998 --> KWord diciptakan sebagai bagian dari KOffice yang berasal dari ide FrameMarker
  •    Tahun 2000 -->  basis kode KWord kurang terpelihara sehingga sulit untuk meningkatkan kedudukan tertinggi pada program aplikasi
  •    Tahun 2001-->  terjadi perubahan semenjak maintrainer baru datang pada papan dan mulai bekerja dengan isu arsiktektur
  •       Tahun 2009 --> KWord aktif dikembangkan bersama sisa suite KOffice dengan menambah lebih banyak desktop publishing.

Dilihat dari segi kebutuhan pengguna, Kword memiliki fasilitas-fasilitas yang sangat memadai untuk ukuran pemakai standar, seperti :


• Mengedit dan memformat teks standar, seperti jenis huruf, warna, atribut dan efek superscript dan subscript.

• Mengatur paragraf, seperti mengatur alignment, spacing, indentation, font, dan lain-lain.

• Membuat kolom lebih dari satu di halaman dokumen.

• Menyisipkan tabel, gambar, dan komponen-komponen Koffice lainnya.

• Menambahkan Header dan Footer
• Menambahkan Endnote.
• Menggunakan Mail Merge untuk membuat surat massal
• Perintah untuk koreksi otomatis (AutoCorrect) dan Spelling Checker.
• Menggunakan Template.


Kelebihan dari KWord:
 
1.      memudahkan editing konten seperti teks,gambar,grafik ke dalam dokumen tanpa usaha yang rumit dalam tata letaknya 
2.      menampilkan dokumen office lain tanpa bersusah payah  
3.      memberikan kekuatan editing berbasis frame untuk semua dokumen
4.      dapat menghasilkan dokumen dalam beberapa bahasa dengan dukungan penuh untuk bahasa script kanan ke kiri

KWord pada Ubuntu 8.10

Cara  menginstal KWord pada Ubuntu 8.10


  

Untuk menginstal KWord pada Ubuntu dimulai dari Adept Manager dari K System menu pilih KWord dipencarian lalu klik kanan pada tulisan KWord dan pilih install kemudian klik next lanjut klik Aplay Changes di Adept Manager dan ikuti perintahnya sampai akhir proses instalnya. 

Dan ini adalah tampilan dokumen kosong dari KWord

           
Keterangan :


  •  Title bar : Menampilkan nama dari dokumen yang sedang aktif
  • Menu bar : Tampilan turun dan naik menu pada KWord
  •  Horizontal dan vertical toolbars : Menampilkan perintah dan menginput suatu perintah
  • File : Perintah untuk membuka dan menyimpan file
  • Edit : Perintah untuk mengedit suatu dokumen seperti mengcopy file
  • Insert : Menu vertical untuk memodifikasi file tetapi lebih sering digunakan untuk memilih macam-macam frames
  • Paragraph : Perintah untuk membuat halaman,mengatur paragraph,dll
  • Format : Untuk memformat suatu dokumen
  •  Find and Replace : Untuk mencari sebuah teks atau beberapa teks kemudian menggantinya dengan teks yang lain
  • Document area : Lembar kerja yang digunakan pada KWord untuk bisa memasukkan data,grafik,rumus,gambar,dan lembar kerja dari KWord terdiri dari frame.

Beberapa pilihan teks frame pada KWord
                          
   

Sumber :
Wiliam Von Hagen. Buku Ubuntu  8.10  Linux